EVALUASI KEGIATAN DAN MANAJEMEN KRISIS

1 of
Published on Video
Go to video
Download PDF version
Download PDF version
Embed video
Share video
Ask about this video

Page 1 (0s)

EVALUASI KEGIATAN DAN MANAJEMEN KRISIS.

Page 2 (6s)

Pendahuluan. Salah satu cara untuk mengetahui segi kemanfaatan suatu program kehumasan adalah melakukan evaluasi. Kenyataannya, tidak semua Praktisi Humas melakukan kegiatan Evaluasi terhadap program Kehumasannya. Padahal evaluasi dapat digunakan sebagai cara untuk menyakinkan pemimpinan bahwa program-program Humas memberi sumbangan nyata bagi organisasi. Dengan evaluasi, praktisi Humas dapat menunjukkan hasil dari apa yang telah dilakukan dengan sumbangannya kepada perusahaan. Belum meratanya praktisi Humas melakukan evaluasi terhadap kegiatan dan program Kehumasanya disebabkan oleh adanya beberapa asumsi dan pandangan terhadap evaluasi iu sendiri. Pertama, kaitannya dengan kemampuan praktisi Humas dalam melakukan kegiatan Evaluasi. Prosedur dan mekanisme melakukan evaluasi program tidak diketahui. Kedua, ada anggarapan bahwa Program Humas, hasilnya adalah sesuatu yang susah diukut karena bersifat intangible. Karena itu, para praktisi tidak termotivasi untuk melakukan kegiatan evaluasi. Ketiga, pimpinan sendiri tidak terlalu menuntut kepada para paktisi terhada[ evaluasi itu sendiri. Seolah-olah hasil suatu program Humas dipandang ada tetapi tidak nyata. Semua faktor itu menjadi penyebab, kenapa kegiatan Evaluasi belum sepenuhnya dikuasai dan dimengerti kegunaan strategisnya. Dalam Inisiasi 8, sebagai Inisiasi akhir ini dibahas dua penting, yakni Evaluasi Program Humas dan Manajemen Krisis. Manajemen Krisis disajikan dalam Insiasi 8 dipandang paparan “advance” bagi kerja pra praktisi Humas ketika perusahaan terjadi krisis. Bagaimana kerja praktisi Humas ketika menghadapi krisi..

Page 3 (57s)

Definisi Evaluasi. Parson (2003) mendefinisikan Evaluasi sebagai pengukuran terhadap keberhasilan organisasi dalam menyebarkan pesan-pesan yang direncanakan kepada publik yang ditargetkan melalui kegiatan komunikasi yang spesifik untuk mencapai suatu hubungan yang telah ditetapkan. Broom dan Dozier mendefinisikan Evaluasi sebagai usaha untuk menentukan nilai. Quarles dan Rowlins mendefinisikan Evaluasi sebagai kegiatan mengukur keberhasilan program dengan cara membandingkan antara apa yang telah terjadi dengan tujuan yang telah ditetapkan dalam rencana. Dari definisi-definisi tersebut, kita dapat mencermati bahwa esensi dari evaluasi itu adalah menunjukkan hasil, nilai atau komparasi antara apa yang dikerjakan dengan capaian terhadap tujuan yang telah ditetapkan dalam kegiatan dan program Humas. Evaluasi adalah suatu kegiaan yang tak terpisahkan dari seluruh kegiatan atau program kehumasan yang dijalankan oleh perusahaan Evaluasi adalah usaha untuk mengukur berhasil tidaknya suatu kegiatan dan program Humas dengan tujuan perusahaan Evaluasi adalh cara untuk menunjukkan kinerja perusahaan.